Kalahkan UIR di Laga Rektor Unri Cup 2023, Unilak Raih 3 Poin

Unilak Riau berhasil meraih 3 poin penuh setelah mengalahkan UIR dalam pertandingan Rektor UNRI Cup 2023 di stadion Mini Universitas Riau, Sabtu (11/11/2023).

BeritaAzam.com, Pekanbaru – Universitas Lancang Kuning (Unilak) Riau berhasil meraih 3 poin penuh setelah mengalahkan UIR dalam pertandingan Rektor UNRI Cup 2023 di stadion Mini Universitas Riau, Sabtu (11/11/2023).

Pertandingan yang berlangsung, 2×30 menit itu, tim Unilak berhasil mencetak gol di babak kedua melalui pemain Firman pada menit ke-67.

Proses gol yang tercipta dari Firman berawal dari serangan melalui sisi kanan lapangan UIR, melalui serangan cepat, Friman mampu memanfaat bola setelah menerima assit dari Rian.

Meski mendapatkan kawalan ketat dari 2 pemain jangkung bek UIR, crossing bola dari Rian berhasil dimanfaatkan dengan cerdik oleh Firman, aksinya apiknya dengan menyelinap diantara dua pemain berhasil membuat memasukkan bola ke gawang, sentuhan kaki kanan bola kiriman Rian kemudian diarahkan ke sudut kiri gawang UIR. Kebehasilan mencetak gol disambut dengan senang oleh seluruh pemain dan official Unilak.

Keberhasilan Unilak meraih tiga poin di laga pembuka tidak terlepas dari aksi kiper Unilak Ari yang berada dibawah mistar gawang yang mampu melakukan 5 penyelamatan gemilang dari peluang yang didapatkan UIR baik di babak pertama maupun kedua.

Secara keseluruhan meski UIR mendominasi penguasaan bola, Unilak juga mendapatkan beberapa peluang yang seharusnya bisa membuahkan gol, seperti babak pertama yang didapatkan oleh Tejo striker Unilak.

Saat jelang turun minum, ia mendapatkan bola crosing dari Firman dari sudut kiri lapangan, tendangan bola melambung tepat mengarah ke tejo yang berada ditengah-tengah gawang, dan disambar oleh Tejo, namun sayang tendangan Tejo bola hanya melambung beberapa meter diatas mistar gawang.

Pada babak kedua, kedua tim turut melakukan pergantian pemain, Unilak sendiri mengganti pemain hingga 6 orang. Pada babak kedua striker Tejo ditarik keluar oleh Pelatih Manager Unilak Didik digantikan oleh Widi, mesti terus ditekan berbagai peluang juga didapatkan oleh tim Unilak.

BACA JUGA:  Ratusan Santri Ponpes Annizam Darussalam Ikuti Tadarus Puisi Oleh Rumah Sunting

Aksi winger Unilak Firman mampu merepotkan barisan pertahanan UIR, dengan kecepatan yang dimiliki Firman mampu berlari kencang menggunguli pemain bek UIR, beberapa pemain belakang UIR terpaksa harus menghentikan aksi Firman, hingga beberapa kali menghasilkan tendangan bebas bagi Unilak.

Pada babak kedua UIR memasukkan beberapa tenaga baru salah satunya Dr Syahrul Akmal Latif untuk mendongkrak serangan, bebeberapa peluang tercipta namun sayang, ketangguhan kiper Unilak dan bek yang di komadoi Bayu berhasil dimentahkan serangan UIR.

Permainan ke dua tim berlangsung dengan tempo tinggi, wasit bahkan mengeluarkan dua kartu kuning untuk pemain UIR, termasuk untuk kiper yang melakukan pelanggaran kepada Firman jelang pluit panjang.

Manager Unilak Didik ketika ditemui usai pertadingan memberikan apresiasi kepada pemain Unilak.

Didik berharap pada pertandingan berikutnya bisa tetap menjaga kekompakan dan tidak terburu-buru untuk penyelesaian akhir.

“Alhamdulillah partai pembuka, Unilak meraih tiga poin, kita ikut kompetisi Rektor Unri cup ini untuk menjaga kebugaran tubuh, sehat, silaturahmi sesama perguruan tinggi di Riau, dan senang-senang,” ujar Didik yang merupakan dosen Fasilkom Unilak.

Pemain Unilak: Ary, Bayu P, Afan, Ramadansur, Nandes, Didik, Pram, Bayu, Febrianto, Firman, Ramanda, Andi Andri, Widi, Rian Alex, Ujang.*